JAKARTA – Himpunan Pelajar Mahasiswa Halmahera Selatan (HIPMA-Halsel) di Jabodetabek mengucapkan terima kasih atas bantuan paket sembako yang di salurkan calon Bupati Halmahera Selatan, H Usman Sidik.
Ratusan paket Sembako di salurkan ke Mahasiswa di 20 titik. Mereka yang menerima paket Sembako seluruhnya adalah mahasiswa yang terdampak pandemi Covid-19.
Bantuan paket sembako tersebut berupa 5 kg beras, minyak goreng, gula, kopi, teh, mie instan, dan bantuan transportasi.
BACA JUGA : Usman Salurkan Paket Ramadhan Untuk Mahasiswa Halsel di Jakarta
BACA JUGA : Santuni Anak Yatim, Janda, Imam dan Pendeta Jadi Program Perioritas Usman-Bassam
BACA JUGA : Peduli Penderita Gizi Buruk Asal Pulau Makian, Usman Sidik Beri Bantuan
“Kami ucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan. Ini sangat membantu kami (mahasiswa) Halmahera Selatan di Jabodetabek. Pemberian bantuan ini, bagi saya adalah wujud kepedulian nyata Pak Usman terhadap kami karena membantu meringankan beban ekonomi kami yang terdampak wabah ini,” ucap Ketua Umum HIPMA Halsel se-Jabodetabek, Lhatam Landale, dalam rilisnya, Jumat (1/5/2020).
Lhatam mengatakan, Usman juga berpesan, jika diantara mereka ada sakit segera dilaporkan kepadanya atau adiknya agar menanggung seluruh biaya rumah sakit tempat mereka mendapatkan perawata.
“Pak Usman selain memberikan sembako juga berpesan kepada kami (mahasiswa) jika ada yang sakit menjadi tanggung jawabnya. Nanti tinggal komunikasi dengan beliau atau adiknya (Iksan Sidik),” kata Lhatam.
Selain di Jabodetabek, pembagian sembako kurang lebih 100 paket juga bakal dilakukan di Kota Ternate. Bantuan ini dibagikan kusus kepada mahasiswa Halmahera Selatan. Untuk Jogja masih proses izin untuk masuk. (Nabil/Red)