banner 560

 Giat Vaksinasi, Kapolsek Pulau Makian Turun Langsung ke Lapangan

  • Bagikan
 Giat Vaksinasi, Kapolsek Pulau Makian Turun Langsung ke Lapangan
Giat Vaksinasi di Pulau Makian yang dipantau lanbgsung Kapolsek Pulau Makian (Foto : Istimewa)

HALSEL  – Untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi berjalan lancar dan aman, Kapolsek Pulau Makian, IPDA Hamdan Taher turun langsung ke lapangan untuk melakukan pemantauan pelaksanaan vaksinasi yang berlangsung di rumah-rumah warga maupun di Pelabuhan.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek Pulau Makian, IBDA Hamdan Taher mengingatkan kepada warga tentang manfaat serta pentingnya pelaksanaan vaksinasi Covid-19 sebagai langkah dan upaya bersama untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kecamatan Pulau Makian Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel).

“Untuk itu, saya harapkan kepada masyarakat agar dapat turut andil dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah kita yang cintai ini dengan memberikan edukasi kepada keluarga serta mengajak keluarga untuk dapat mengikuti pelaksanaan vaksinasi,” terang Kapolsek, Rabu (29/12/2021).

Selain itu, dirinya juga berharap kepada seluruh lapisan masyarakat agar terus mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dalam kehidupan sehari-hari dan menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi vitamin serta olahraga yang cukup.

“Alhamdulillah, target satu hari harus 150 orang, tapi kadang dapat jumlah itu, kadang juga capaian di bawah dari itu. Jadi kami akan terus mengawal kegiatan vaksinasi yang dilakukan UPTD Puskesmas Pulau Makian hingga mencapai target demi menjaga kesehatan kita bersama,” harapnya. (*)

  • Bagikan